Wisata Sreni Indah Jepara, Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk

Wisata Sreni Indah Jepara, Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk

Setelah melakukan banyak aktivitas melelahkan, hari libur merupakan moment paling di tunggu untuk mencari hiburan guna mengusir rasa penat dengan mengunjungi tempat-tempat wisata atau hiburan lainnya. Tapi ada tempat wisata yang masih tergolong baru untuk kalin kunjungi yang bernama Wisata Sreni Indah Jepara.

Wisata alam yang berada di kaki Gunung Muria ini sangat cocok untuk di jadikan sebagai tempat liburan terbaik karena menyuguhkan pemandangan serta suasana sejuk dan menenangkan. Kondisi alam yang masih natural membuat setiap pengunjung menjadi betah dan enggan meninggalkan kawasan lokasi.

Wisata Sreni Indah Jepara, Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk

Image by @putriarifah_33

Di setiap sudut tempat Wisata Sreni Indah Jepara ini menyuguhkan spot foto kece yang instagramable, untuk itu bagi pecinta selfi kalian harus banget mencoba mengambil gambar diisini untuk di jadikan koleksi baik pada album kenangan maupun akun sosial media kamu.

Berdiri diatas lahan seluas 110 hektar yang di penuhi dengan pohon-pohon menjulang tinggi di sertai daun yang rimbun sehingga akan memanjakan para wisatawan yang hadir untuk menghibur diri yang penat setelah melakukan banyak sekali aktivitas setiap harinya.

Lokasi Wana Wisata Sreni Indah Jepara

Berada dialamat Bategede, Nalumsari, Tirto, Bategede, Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah 59466. Jika di tempuh dari pusat kota Jepara jarak yang harus kalian tempuh sekitar 35 kilometer.

Image by @yufron_alarfan

Kondisi jalan menuju ke lokasi cukup mudah untuk di lalui oleh kendaraan pribadi baik sepeda motor maupun mobil. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai rute atau peta petunjuk ikuti saja panduan dari Google Map berikut ini.

Ada baiknya juga kalau kalian mengikuti arahan pada papan petunjuk jalan yang di sediakan untuk memastikan kebenaran dari peta tersebut.

Harga Tiket Masuk Wisata Sreni Indah Jepara

Untuk bisa menikmati liburan di tempat ini kalian tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal, sebab tarifnya di bandrol sangat murah supaya bisa di jangkau oleh semua kalangan. Tarif yang telah di tetapkan pengelola pariwisata yaitu Rp5.000,- saja per orangnya.

Wisata Sreni Indah Jepara, Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk

Image by @putricipet

Kalau mau menikmati suasana yang lebih bagus dan eksotis silahkan datang ke tempat ini pada waktu pagi hari. Jam operasionalnya yaitu mulai pukul 06.00 sampai 18.00 WIB.

Fasilitas Pendukung

Beberapa fasilitas pendukung yang telah di sediakan untuk para wisatawan yaitu:

  1. Cafetaria
  2. Coffee shop
  3. Pemandangan alam
  4. Spot foto yang kece dan instagramable
  5. Toilet umum
  6. Dan lain-lain

Baca Juga:

Demikian sedikit informasi yang bisa mimin berikan kepada kalian mengenai Wisata Sreni Indah Jepara sebagai referensi liburan selanjutnya. Happy holiday.!